PANGKALPINANG – Nando sebagai Kasi Penera, UPTD Balai Metrologi kota Pangkalpinang menyampaikan bahwa Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Balai Metrologi Pangkalpinang, setiap tahunnya rutin melakukan cek (menera) hasil timbangan para pedagang, khususnya yang ada di Kota Pangkalpinang (29/8/2017).

Nando mengatakan saat ini pihaknya selalu melakukan peneraan terhadap seluruh para pedagang, agar hasil timbangan para pedagang tetap akurat dan valid.

Di beberapa pasar yang berada di kota Pangkalpinang ketika berlangsungnya peneraan yang dilakukan Balai Metrologi, para pedagang tidak merasa keberatan dengan kegiatan tersebut pada setiap tahunnya.

”Kita lakukan setiap setahun sekali, sejak dulu para pedagang selalu menerima kegiatan peneraan yang kita lakukan di sini (Pangkalpinang),” jelas Nando.

Nando menambahkan, jika umur timbangan yang digunakan para pedagang biasanya tergantung dari perawatan, karena terkadang mendapati timbangan yang rusak disebabkan oleh perawatannya  yang tidak baik.

”Biasanya tergantung perawatannya, ada yang tahan, ada yang pernya karat dan saya rasa semakin dilakukan perawatan, timbangan akan baik-baik saja,” tutupnya.